Pengertian Penyu adalah dinosaurus yang masih
hidup hingga sekarang, penyu sudah ada sejak 150 juta tahun yang lalu bahkan
sebelum jaman dinosaurus. Dari 30 jenis penyu yang ada, hanya tujuh jenis yang
bisa bertahan hingga saat ini, enam jenis ditemukan bertelur dikawasan pantai Indonesia
yaitu: penyu Belimbing, penyu Hijau, penyu Tempayan, penyu Pipih, penyu Sisik
dan penyu Lekang.
Penyu berbeda dengan kura-kura, perbedaan
penyu dan kura-kura terletak dimana mereka dapat hidup, kurakura hidup didarat
sedangkan penyu hidup dilaut tapi terkadang muncul di darat. Selain itu
perbedaan penyu dan kura-kura adalah kura-kura dapat memasukan kepalanya ke
dalam tempurung nya, sedangkan penyu tidak dapat memasukan kepalanya kedalam
tempurung nya.
Ada
3 perbedaan antara penyu dan kura-kura, yaitu:
- Dilihat dari bentuk kakinya, kaki penyu itu tidak berjari beda dengan kura-kura kakinya itu membentuk jari
- Dilihat dari tempurung, yang mempunyai tempurung itu hanya kura-kura sedangkan penyu tidak punya.
- Penyu itu mengenal yang namanya “mudik” , penyu akan kembali ke tempat kelahirannya ketika dia akan melahirkan, jadi kalau dia dulu melahirkan di perairan indonesia terus berpetualang di benua Amerika atau Afrika pasti suatu saat ketika dia akan melahirkan dia akan kembali ke tempat asalnya.
Penyu merupakan penjaga keseimbangan ekosistem
laut karena dimana ada habitat penyu pasti disana terdapat kekayaan laut yang
melimpah. Penyu terdapat di semua samudra yang ada di dunia. Sejak jaman
dahulu, nenek moyang penyu Archelon dan Cimochelys sudah berenang di laut
purba. Penyu dapat berenang didasar laut karena mempunyai flipper pendayung
untuk mengontrol gerakan dan kecepatan dan juga mempunyai flipper belakang
sebagai penyeimbang gerakan.
Penyu setiap 20 - 30 menit harus naik ke permukaan
air untuk mengambil nafas karena penyu bernafas dengan paru-paru. Tubuh penyu
lunak dan termasuk berdarah dingin, serta dilindungi cangkang yang kuat,
telinga penyu tidak terlihat tapi penyu mempunyai 11 gendang telinga yang
terlindungi oleh kulit.
Tags
Laut