Menurut Kotler yang diterjemahkan oleh Fandy
Tjiftono dalam buku Strategi Pemasaran I (1995) menyatakan pengertian Atribut
produk sebagai unsur–unsur penting oleh konsumen dan dijadikan dasar keputusan
pembelian”. Sedangkan menurut Henri
Simamora dalam buku Manajemen Pemasaran Internasional (2000) menyatakan bahwa: Atribut
produk adalah manfaat-manfaat yang akan diberikan oleh produk, manfaat-manfaat
ini dikomunikasikan dan dipenuhi oleh atribut produk yang berwujud seperti :
merek produk, mutu produk, ciri-ciri produk, desain produk, label produk,
kemasan produk serta layanan pendukung produk, atribut-atribut ini sangat
mempengaruhi reaksi konsumen terhadap sebuah produk.
Atribut produk adalah unsur-unsur produk yang
dipandang penting oleh konsumen dan dijadikan dasar pengambilan keputusan. Sedangkan
menurut Asri atribut produk sebagai komponen sifat-sifat produk yang secara bersama-sama
memuaskan kebutuhan seseorang baik yang kentara maupun yang tidak kentara
seperti warna, pembungkus, harga, prestise, manfaat dan sebagainya.
Kotler & Armstrong menyatakan bahwa
atribut produk merupakan pengembangan suatu produk atau jasa melibatkan
penentuan manfaat yang akan diberikan. Manfaat ini dikomunikasikan dan
diserahkan dan atribut produk seperti kualitas, fitur, dan rancangan.
Gitusudarmo menyatakan bahwa atribut produk
adalah suatu komponen yang merupakan sifat-sifat produk yang menjamin agar
produk tersebut dapat memenuhi kebutuhan dan keinginan yang diharapkan oleh konsumen.
Berdasarkan definisi-definisi diatas, maka
dapat disimpulkan bahwa atribut produk merupakan bagian dari strategi produk
yang dianggap penting dan perlu diperhatikan dan dievaluasi oleh konsumen dalam
proses pembuatan keputusan pembelian.
Melalui atribut produk diharapkan dapat
merubah persepsi konsumen terhadap produk yang ditawarkan sehingga memudahkan
konsumen dalam mengambil keputusan. Dan melalui atribut pulalah suatu produk
akan dipandang oleh konsumen berbeda dengan produk yang dikeluarkan oleh pesaingnya.
Perbedaan pandangan dan persepsi konsumen terhadap berbagai produk yang sejenis
yang ditawarkan oleh berbagai perusahaaan kepada konsumen merupakan hasil dari
penglihatan serta pengalaman konsumen terhadap atribut yang berbeda dengan
jenis produk yang lain. Dan apabila perusahaan bisa memenuhi keinginan/
kebutuhan konsumen dengan memberikan atribut-atribut yang terbaik pada
produknya, maka konsumen akan memandang produk tersebut berbeda dan lebih baik
daripada produk pesaingnya. Sehingga perusahaan dapat menempatkan posisi
produknya kearah yang lebih baik.
Tags
Ekonomi