Keuntungan Reksa Dana


Ada beberapa keuntungan reksa dana. Berinvestasi melalui reksa dana memiliki berbagai keuntungan bagi investornya, di antaranya adalah sebagai berikut:
Diversifikasi Investasi dan Risiko Rendah
Reksa dana melakukan diversifikasi investasi dalam berbagai instrumen efek. Jadi, sasaran investasinya tidak tergantung pada satu atau beberapa instrumen saja, sehingga dapat memperkecil risiko karena tersebar di mana-mana.
Jumlah Dana yang Dibutuhkan Tidak Terlalu Besar
Masyarakat dapat melakukan investasi melalui reksa dana walaupun dana yang dimiliki sangat kecil, karena reksa dana memungkinkan investor dengan modal yang kecil untuk ikut serta dalam investasi portofolio yang dikelola secara profesional.
Biaya Rendah
Biaya transaksi di reksa dana relatif kecil bila dibandingkan dengan apabila investor mengelola sendiri dananya misalnya biaya untuk mendapatkan informasi maka biaya akan jauh lebih besar.
Dikelola oleh Manajemen Profesional
Manajer investasi memiliki peran yang sangat penting dalam pengelolaan portofolio di reksa dana. Dengan demikian, mereka diharuskan memiliki keahlian khusus dalam hal pengelolaan dana. Seorang manajer investasi harus selalu dapat melakukan riset, analisis, dan evaluasi secara terus-menerus dalam menganalisis harga efek. Hal ini tidak bisa dilakukan oleh investor secara individual mengingat keterbatasan waktu dan kemampuan yang dimilikinya.
Transparansi informasi
Informasi apa pun yang berkaitan dengan perkembangan portofolio, biaya maupun harga harus disampaikan secara terus menerus oleh pihak reksa dana. Sehingga para pemegang unit penyertaan (UP) atau investor dapat mengetahui dan memantau keuntungan, biaya dan risikonya.
Likuiditas
Berinvestasi di reksa dana juga memberikan kemudahan bagi investor dalam mencairkan saham atau unit penyertaannya setiap saat, sesuai dengan ketetapan yang dibuat oleh masing-masing reksa dana.
dalam efek bersifat ekuitas (saham). Manajer investasi yang melakukan pembelian pada instrumen saham ini biasanya selalu melakukan seleksi pada saham blue chip. Berbeda dengan efek pendapatan tetap seperti obligasi, di mana investor lebih berorientasi pada pendapatan bunga, efek saham umumnya memberikan potensi hasil yang lebih tinggi berupa capital gain dan deviden.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال