Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Suku Bunga


Ada beberapa faktor-faktor yang mempengaruhi suku bungan. Apabila bank ingin memperoleh keuntungan yang maksimal, maka pihak manajemen bank harus pandai dalam menetukan besar kecilnya komponen suku bunga. Hal ini disebabkan apabila salah dalam menentukan besar kecilnya komponen suku bunga maka akan dapat merugikan bank itu sendiri. Adapun faktor-faktor yang mempengaruhi dalam penentuan suku bunga yaitu sebagai berikut:
Kebutuhan Dana
Jika suatu bank kekurangan dana atau jumlah simpanan yang ada sedikit, sementara kebutuhan akan pinjaman semakin meningkat, maka yang dilakukan oleh bank agar kekurangan dana tersebut segera terpenuhi adalah dengan meningkatkan suku bunga simpanan. Dengan meningkatnya suku bunga simpanan maka akan menarik nasabah baru untuk menyimpan uangnya di bank. Dengan demikian kebutuhan dana dapat segera terpenuhi.
Target Laba yang Diinginkan
Target laba merupakan besarnya keuntungan yang diinginkan oleh bank. Apabila laba yang diinginkan besar maka bunga pinjaman juga besar dan demikian sebaliknya. Namun untuk menghadapi pesaing, target laba dapat diturunkan seminimal mungkin.
Kualitas Jaminan
Kualitas jaminan juga diperuntukkan untuk bunga. Semakin likuid jaminan (mudah dicairkan) yang diberikan, maka semakin rendah bunga kredit yang dibebankan dan demikian sebaliknya. Contoh: Sertifikat Deposito
Kebijaksanaan Pemerintah
Dalam menentukan bunga simpanan maupun bunga pinjaman, bank tidak boleh melebihi batasan yang sudah ditetapkan oleh pemerintah. Artinya ada batasan maksimal dan ada batasan minimal untuk suku bunga yang diizinkan. Tujuannya adalah agar bank dapat bersaing secara sehat.
Jangka Waktu
Baik untuk bunga simpanan maupun bunga pinjaman, faktor jangka waktu sangat menentukan. Semakin panjang jangka waktu pinjaman, maka semakin tinggi bunganya. Hal ini disebabkan besarnya kemungkinan risiko macet dimasa mendatang. Demikian pula sebaliknya jika pinjaman berjangka waktu pendek, maka bunganya relatif rendah. Akan tetapi untuk bunga simpanan berlaku sebaliknya, semakin panjang jangka waktu maka bunga simpanan semakin rendah dan sebaliknya.
Persaingan
Dalam memperebutkan dana simpanan dari nasabah maka pihak bank juga harus memperhatikan pesaing. Dalam hal ini apabila bunga simpanan pesaing rata – rata 16 % per tahun, maka apabila hendak membutuhkan dana cepat sebaiknya bunga simpanan dinaikkan di atas bunga pesaing, misalanya 17 % per tahun. Namun sebaliknya untuk bunga pinjaman bank harus berada di bawah bunga pesaing walaupun laba yang didapat akan mengecil.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال