Jambu Air Dalhari


Jambu air Dalhari (Syzygium samarangense) Jambu air berasal dari daerah Indo Cina dan Indonesia, tersebar ke Malaysia dan pulau-pulau di Pasifik. Selama ini masih terkonsentrasi sebagai tanaman pekarangan untuk konsumsi keluarga. Buah Jambu air tidak hanya sekedar manis menyegarkan, tetapi memiliki keragaman dalam penampilan. Jambu air dikategorikan sebagai salahsatu jenis buah-buahan potensial yang belum banyak disentuhpembudidayannya untuk tujuan komersial (BAPPENAS, 2005).
Sentra budidaya jambu Dalhari di Provinsi DIY berada di kelurahan Jogotirto yang berada di bawah naungan Kecamatan Berbah, Kabupaten Sleman. Sesuai dengan namanya maka jambu ini dikembangkan oleh Pak Dalhari di halaman rumahnya dari dua pohoninduk pertama pada tahun 1985. Kini tak kurang dari 1500 batang pohon ditanam hampir seluruh warga desa. Bibit jambu dalhari berasal dari cangkokan yang di tanam tersebar di halaman rumah warga. Pada tahun 2004 Jambu dalhari ini telah dilepas sebagai varietas unggul oleh Menteri Pertanian.
Klasifikasi Jambu Air Dalhari
Jambu air Dalhari (Syzygium samarangense) adalah tumbuhan dalam suku jambu-jambuan atau Myrtaceae yang berasal dari Indonesia dan Malaysia. Pohon dan buah jambu Dalhari tidak banyak berbeda dengan jambu air (S. aqueum), beberapa kultivarnya bahkan sukar dibedakan, sehingga kedua-duanya kerap dinamai dengan nama umum jambu air atau jambu saja.
Klasifikasi ilmiah
Kerajaan : Plantae
Divisi : Magnoliophyta
Kelas :Magnoliopsida
Ordo : Myrtales
Famili : Myrtaceae
Genus : Syzygium
Spesies :Syzygium samarangense
(Sumber: http://id.wikipedia.org/wiki/Jambu_air)
Pohon jambu Dalhari sudah dapat dipetik buahnya dalam kurun waktu pemeliharaan hingga pohon siap panen ialah tiga tahun. Total produksi buah sekitar satu hingga dua kuintal tiap-tiap pohonnya. Pada usia enam tahun, tiap pohon jambu ini sudah dapat menghasilkan buah segar hingga enam kuintal per musimnya

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال