Cara Membuat Nugget Ikan Patin


Saya menemukan Cara membuat nugget ikan patin di Desa Pulau Gadang. Desa   yang terlerak di Kecamatan XIII Koto Kampar Provinsi Riau, yakni ketika saya Kuliah Kerja Nyata (Kukerta) tahun 2010 yang lalu. Nah, saya lihat disana karena memiliki potensi air tawar yang cukup tinggi yang dilakukan masyarakatnya adalah budidaya keramba dan kolam ikan. Jenis ikan yang dominan yang diproduksi masyarakat disana adalah ikan patin. Yang saya tahu selama kukerta disana, ikan patin yang segar selain dijual kepasar, masyarakat yang memiliki keramba dan kolam patin juga mengolah patin menjadi ikan patin asap/disalai dan juga patin diolah menjadi nugget.  Nah ini dia cara mereka mengolah patin menjadi nugget.
Persiapan Bahan yang dibutuhkan:
  1. Daging ikan lumat(daging putih) ½ kg (500 gram)
  2. Tepung maizena 100 gram
  3. Tepung tapioka 75 gram
  4. Kuning telur 10 butir
  5. Tepung panir 500 gram
  6. Merica 6 gram
  7. Bawang putih 15 gram
  8. Gula 5 gram
  9. Garam 11,25 gram
  10. Msg/penyedap 2,5 gram

Persiapan Peralatan yang Diperlukan yaitu:
  1. Air lux
  2. Kompor minyak tanah
  3. Loyang cetakan aluminium
  4. Baskom plastik
  5. Nampan plastik
  6. Pisau
  7. Talenan
  8. Alat pengukusan
  9. Alat penggorengan

Teknik Pembuatan Daging Lumat:
  1. Ikan :Dibuang Kepala Isi Perut, Dan Jeroan,
  2. Ikan Dicuci Dan Dipisahkan Bagian Daging Dari Kulitnya.
  3. Daging Ikan Dilumatkan Dengan Alat Pengiling Daging.
  4. Daging Lumat (Surimi).

Cara Pembuatan Nugget Ikan Patin:
  1. Daging Lumat (Surimi) Ditambah Bumbu-bumbu (Campuran Bawang  Merah, Bawang Putih Dan Jahe 15:3:1),  Sebanyak 2%, Garam 2,5%,  Royco 0,5%, Lada 0,25%, Telur 10 Butir (Kuning Telur)/1kg Daging Ikan, Mentega 2%,  Ditambah Tepung Tapioka 10-20% Dan Diaduk Sampai  Merata.
  2. Adonan Dikukus Dengan Alat Pengukus Matang,
  3. Angkat Adonan (Matang), Lalu Dibentuk/Cetak Sesuai Keinginan.
  4. Hasil Cetakan Dicelupkan Dalam Kocokan Telur (Putih Telur) Dan Selanjutnya Dilumuri Tepung Roti/Panir.
  5. Bila Ingin Dikonsumsi Bentuk Ini Langsung Dapat Digoreng.
  6. Bila Ingin Disimpan Dapat Dibekukan Dalam Freezer.
  7. Dari 1 Kg Daging Ikan Dihasilkan Sebanyak 125 Buah Nugget Ikan.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال