Sistem
integumen pada seluruh mahluk hidup merupakan bagian tubuh yang berhubungan
langsung dengan lingkungan luar tempat mahluk hidup tersebut berada. Pada
sistem integumen terdapat sejumlah organ atau straktur dengan fungsi yang
beraneka pada bermacam-macam jenis mahluk hidup (Rahadjo, 1980).
Sistem integumen yang berhubungan
langsung dengan lingkungan tempat hidup memiliki berbagai fungsi yang sangat vital
pada kehidupan ikan, yaitu:
- Pertahanan fisik. Merupakan fungsi utama dari integument yaitu sebagai pertahanan pertama dari infeksi, paparan sinar ultra violet (UV) dan gesekan tubuh dengan air atau benda keras lainnya.
- Keseimbangan cairan. Keseimbangan cairan dilakukan oleh integumen kelompok amphibian dan ikan memiliki sistem tersendiri dalam proses keseimbangan cairan yaitu dengan menggunakan insangnya.
- Thermoregulasi. Thermoregulasi dilakukan oleh vertebrata dengan jalan memasukkan dan mengeluarkan panas secara bergantian melalui aliran darah pada kulit.
- Warna. Warna yang ada pada integurnen ikan digunakan sebagai alat komunikasi, tingkah laku seksual, peringatan dan penyamaran untuk mengelabui predator.Warna yang dihasilkan akan berbeda-beda yang disebabkan karena perbedaan tempat hidup dari ikan tersebut.
- Pergerakan. Pergerakan ikan dipengaruhi pula oleh keberadaan sisik yang membantu dalam meningkatkan kemampuan berenang ikan yang menghadapi halangan kuat.
- Respirasi. Respirasi ikan tidak menggunakan kulit sebagai sarananya tetapi dilakukan oleh golongan Amphibian. Hal ini dilakukan karena kulit merupakan lapisan yang relatif tipis, selalu basah dan terdapat banyak pembuluh darah sehingga pertukaran oksigen dan karbondioksida dapat berlangsung.
- Kelenjar kulit. Pada kulit terdapat kelenjar yang memungkinkan ikan dapat mengeluarkan pheromone untuk menarik pasangannya dan sebagai alat untuk menetapkan daerah territorial. Selain itu, kelenjar kulit juga dapat menghasilkan zat-zat racun yang berguna untuk mencari mangsa ataupun untuk pertahanan din’ dari predator.
- Keseimbangan garam dilakukan pada kulit dan insang yaitu dengan pengaturan kadar garam cairan tubuh ikan [osmoregulasi] sehingga cairan dalam tubuh akan tetap stabil sesuai dengan lingkungan dimana ikan berada.
- Organ indera. Kulit memiliki sel-sel yang berfungsi sebagai reseptor dari stimulus lingkungan (Rahadjo, 1980).
Sisik Ikan
Ikan
mempunyai bentuk, ukuran dan jumlah sisik yang dapat memberikan gambaran
bagaimana kehidupan ikan tersebut. Sisik ikan mempunyai bentuk dan ukuran yang
beraneka macam.
Jenis sisik yang dimiliki ikan dapat
dibagi atas bahan-bahan pembentukannva, yaitu:
- Sisik Placoid, yaitti sisik yang biasa dimiliki oleh kelompok Elasmobranchii dan disebut dermal denticle. Sisik ini terbentuk seperti pada gigi manusia dimana bagian ectodermalnya memiliki lapisan email yang disebut sebagai vitrodentin dan lapisan dalamnya ‘disebut dentine yang berisi pembuluh dentinal.
- Sisik Cosmoid, yaitu sisik yang memiliki bagian terluar disebut vitrodentilie, lapisan bawahnya disebut cosinine dan bagian terdalam terdapat pefilbuluh darah, syaraf dan substansi tulang isopedine.
- Sisik Ganoid, yaitu sisik yang memiliki lapisan terluar b erupa pemunpukan garani-garam anorganik yang disebut ganoine. Bagian dalamaya terdapat substansi tulang isopedine.
- Cycloid dan Ctenoid, yaitu sisik yang tidak mengandung dentine. Dua jenis sisik ini paling banyak ditemui pada kebanyakan ikan.
Pengelompokan sisik selain berdasarkan
bahan penyusunnya juga didasarkan atas bentuk sisik tersebut, yaitu:
- Sisik Placoid, merupakan sisik yang tumbuhnya saling berdamputgan atau sebelah menyebelah dengan pola tumbuh mencuat dari kulitnya.
- Sisik Rhombic, merupakan sisik yang berbentuk belah ketupat dengan pertumbuhan yang sebelah menyebelah.
- Sisik Cycloid, merupakan sisik yang bentuknya melingkar dimana didalamnya terdapat garis-garis melingkar disebut circulii, anulii, radii, dan focus.
- Sisik Ctenoid, merupakan sisik yang memiliki stenii pada bagian posteriornya dan bentukan sisir pada bagian anteriornya (Rahadjo, 1980).
Selain jenis sisik yang menjadi kriteria
bagi suatu jenis ikan tertentu, jumlah sisik ikan juga perlu diperhatikan:
- Jumlah sisik pada gurat sisi merupakan jumlah pori-pori pada gurat sisi atau jika gurat sisi tidak sempurna atau tidak ada, maka jumlah sisik yang dihitung adalah jumlah sisik yang biasa ditempati gurat sisi atau disebut deretan sisik sepanjang sisi badan. Penghitungan sisik ini dimulai dari sisik yang menyentuh tulang bahu hingga pangkal ekor.
- Jumlah sisik melintang badan merupakan jumlah baris sisik antara gurat sisi dan awal sirip punggung atau sirip punggung pertama dan antara gurat sisi dan awal sirip dubur. Sisik yang terdapat di depan awal sirip punggung dan sirip dubur dihitung ½.
- Jumlah sisik di depan sirip punggung meliputi semua sisik di pertengahan punggung antara insang dan awal sirip punggung.
- Jumlah sisik di sekeliling batang ekor meliputi jumlah baris sisik yang melingkari batang ekor pada bidang yang tersempit.
- Jumlah sisik di sekeliling dada merupakan jumlah sisik di depan sirip punggung yang melingkari dada (Rahadjo, 1980).
Ada juga
satu obyek dalam sifat meristik adalah menghitung jumlah sisik yang dilalui
oleh linea lateralis (1:1). Penghitungan sisik pada linea lateralis ini dimulai
dari ujung anterior operculum terbelakang dan berakhir pada bagian caudal
peduncle atau pangkal batang ekor. Jika terdapat lebih dari satu linea
lateralis maka yang dihitung adalah yang sisik yang terletak di tengah.
Seadainya linea lateralis tidak jelas ataupun tidak ada maka dihitung jumlah
sisik di tempat biasanya garis rusuk tersebut berada (Rahadjo, 1980).
Gurat Sisi
Linea
lateralis merupakan salah satu bagian tubuh ikan yang dapat dilihat secara
langsung sebagai garis yang gelap di sepanjang kedua sisi tubuh ikan mulai dari
posterior operculum sampai pangkal ekor (peduncle). Pada linea lateralis
terdapat lubang-lubang yang berfungsi untuk menghubungkan kondisi luar tubuh
dengan sistem canal yang menampung sel-sel sensori dan pembuluh syaraf. Linea lateralis
sangat penting keberadaannya sebagai organ sensori ikan yang dapat mendeteksi
perubahan gelombang air dan listrik. Selain itu, linea lateralis juga juga
berfungsi sebagai echo-location yang membantu ikan untuk mengidentifikasi
lingkungan sekitamya (Manda et al., 2005).
Tags
Laut