Indeks Kematangan Gonad Ikan

Indeks Kematangan Gonad Ikan (IKG) dapat dihitung. Selama proses reproduksi, sebelum pemijahan terjadi sebagian besar hasil metabolisme tertuju untuk perkembangan gonad. Gonad akan bertambah berat seiring dengan makin besar ukuran tubuhnya, termasuk pada garis tengah telurnya. Gonad mencapai berat dan ukuran maksimum sesaat sebelum ikan itu memijah, kemudian turun dengan cepat selama pemijahan berlangsung sampai proses selesai (Effendie, 1979).
Secara morfologi perubahan-perubahan ini dapat dinyatakan dalam tingkat kematangan gonad. Pengamatan morfologi meliputi warna, penampakan dan ukuran terhadap rongga tubuh. Perhitungan secara kuantitatif dinyatakan dengan Indeks Kematangan Gonad (IKG), suatu persentase perbandingan berat gonad dengan berat tubuh.
Menurut Effendie (1997), nilai Indeks Kematangan Gonad Ikan (IKG) dapat dirumuskan sebagai berikut:
 IKG = (Bg/Bt) x 100%
Keterangan:  
  • IKG = Indeks Kematangan Gonad  (%) 
  • Bg  = Berat Gonad Ikan (gram) 
  • Bt   = Berat tubuh Ikan (gram)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال