Sejarah perkembangan radar sudah ada diakhir
tahun 1940-an, radar telah diintegrasikan ke dalam sistem pemanduan lalu lintas
udara . Sejak itu telah banyak kemajuan yang dicapai baik peralatan maupun
prosedur sehingga radar saat ini mempunyai kinerja jauh lebih baik dibandingkan
yang dibayangkan semula beberapa tahun yang lampau. Peralatan radar saat ini
telah dipasang di hampir seluruh unit pemandu lalu lintas udara di seluru
dunia. Sistem radar sangat membantu tenaga pemandu lalu lintas udara yaitu
menjaga keselamatan, kelancarandan keteraturan lalul intas udara.
Keberadaan radar pertama kali adalah
merupakan gagasan dari dua ilmuan Jerman yaitu Heinrich dan Christian
Hulsmeyer, pada tahun 1922. Percobaan dlakukan oleh kedua ilmuan tersebut dan
selanjutnya mereka dapat mempraktekandi lapangan. Mereka gunakan untuk
menghindarkan tabrakan antar kapal laut di lautan. Dari situlah akhirnya
membawa arah perkembangan radar. Sistem radar pertamakali digunakan pada tahun
1925 oleh Gregory Briet dan Merle A. Tune dari Amerika.
Pada tahun 1930, dilakukan penyelidikan
penggunaan radio untuk mencari kapal laut dan pesawat terbang musuh oleh
Angkatan Laut Amerika Serikat. Dan hasilnya adalah alat tersebut mampu
mendeteksi pesawat dengan mengunakan panntulan gelombang radio. Setelah
berhasil dilakukan lagi untuk selanjutnya penelitian mengembangkan instrument
untuk mengumpulkan data, mencatat data secara otomatis dan mengkorelasikan data
untuk menunjukan posisi, sudut dan kecepatan kapal laut atau pesawat terbang.
Kemajuan berlanjut pada tahun berikutnya
dilakukan oleh Angkatan Darat dan Laut Amerika. Selama Perang Dunia II,
industri radar mencapai puncaknya. Banyak perusahaan elektronik yang memperoleh
kontrak untuk pembatan peralatan radar. Badan Penerbangan Inggris mengakui
kuntungan yang diperoleh dari radar dalam sistem pengendalian Lalu Lintas
Udara. Pada Badan Meteorologi Amerika memanfaatkan radar dalam melacak badai
untuk mengadakan perkiraan cuaca sedini mungkin.
Penggunaan radar dalam pengendalian Lalu
Lintas Udara pertama kalinya adalah untuk alat bantu pendaratan. Setelah
pengembangan peralatan yang lebih baik,peralatan tersebut kemudian ditingkatkan
untuk mengatur arus lalu lintas. Radar telah memungkinkan pengendalian Lalu
lintas Udara untuk melihat dan mengarahkan pesawat guna menghindarkan tabrakan
antar pesawat atau antara pesawat dan rintangan di darat.
Tags
Ilmu dan Teknologi