Kebutuhan gizi pada anak sekolah sangat
mempengaruhi perkembanga anak. Awal usia 6 tahun anak mulai masuk sekolah,
dengan demikian anak-anak mulai masuk ke dalam dunia baru, dimana dia mulai
banyak berhubungan dengan orang-orang di luar keluarganya, dan dia berkenalan
dengan suasana dan lingkungan baru dalam kehidupannya. Hal ini tentu saja
banyak mempengaruhi kebiasaan makan mereka. Pengalaman-pengalaman baru,
kegembiraan di sekolah, rasa takut terlambat tiba di sekolah, menyebabkan
anak-anak ini sering menyimpang dari kebiasaan waktu makan yang sudah diberikan
kepada mereka (Moehji, 2003).
Adanya aktivitas yang tinggi mulai dari
sekolah, kursus, mengerjakan pekerjaan rumah (PR) dan mempersiapkan pekerjaan
untuk esok harinya, membuat stamina anak cepat menurun kalau tidak ditunjang
dengan intake pangan dan gizi yang cukup dan berkualitas. Agar stamina anak
usia sekolah tetap fit selama mengikuti kegiatan di sekolah maupun kegiatan
ekstra kurikuler, maka saran utama dari segi gizi adalah jangan meninggalkan
sarapan pagi. Ada berbagai alasan yang seringkali menyebabkan anak-anak tidak
sarapan pagi. Ada yang merasa waktu sangat terbatas karena jarak sekolah cukup
jauh, terlambat bangun pagi, atau tidak ada selera untuk sarapan pagi (Khomsan,
2003).
Pentingnya mengkonsumsi makanan selingan
selama di sekolah adalah agar kadar gula tetap terkontrol baik, sehingga
konsentrasi terhadap pelajaran dan aktivitas lainnya dapat tetap dilaksanakan.
Kandungan zat gizi makanan selingan ditinjau dari besarnya kandungan energi dan
protein sebesar 300 kkal dan 5 gram protein. Kebutuhan energi golongan umur
10-12 tahun relatif lebih besar daripada golongan umur 7-9 tahun, karena
pertumbuhan relatif cepat, terutama penambahan tinggi badan. Mulai umur 10-12
tahun, Kebutuhan gizi anak laki-laki berbeda dengan anak perempuan.
Tabel
Angka Kecukupan Gizi Rata-Rata yang Dianjurkan (Per Orang Per Hari) Anak Umur 7
–12 Tahun
Golongan Umur
|
Berat
|
Tinggi
|
Energi
|
Protein
|
7-9
tahun
|
25
kg
|
120
cm
|
1800
kkal
|
45
gram
|
10
–12 tahun (pria)
|
35
kg
|
138
cm
|
2050
kkal
|
50
gram
|
10
–12 tahun (wanita)
|
38
kg
|
145
cm
|
2050
kkal
|
50
gram
|
Sumber
: Prosiding Widyakarya Nasional Pangan dan Gizi VIII Jakarta 17- 19 Mei 2004.
Tags
Perkembangan Anak