Definisi
kemampuan mengingat menurut Tim Penyusun Kamus Pusat pembinaan dan Pengembangan
Bahasa (1990), ingat berarti berada dalam pikiran, tidak lupa dan timbul
kembali dalam pikiran. Sedangkan mengingat adalah ingat akan sesuatu hal,
memperhatikan, memikirkan dan menilik dengan pikiran.
Menurut
Myers (2006) ingatan adalah proses penyimpanan, dan pemanggilan kembali
informasi yang telah disimpan sebelumnya baik yang berupa pengalaman masa lalu,
pengetahuan maupun pemikiran.
Kemampuan
mengingat bagian dari pengetahuan. Gage memberi pengertian pengetahuan sebagai
kemampuan mengingat atau mengenai kembali tentang ide atau gagasan, fakta dan
lain sebagainya dalam situasi, tanda, gagasan, atau isyarat yang memungkinkan
untuk mengeluarkan kembali apa yang disimpan itu (Berliner, 1996).
Dari
uraian di atas, dapat disimpulkan bahwa kemampuan mengingat adalah kemampuan
untuk menyimpan dan memanggil kembali informasi yang telah disimpan sebelumnya.
Tags
Intelegensi