Pemeriksaan Bayi Baru Lahir

Pemeriksaan bayi baru lahir akan menjalani beberapa prosedur pemeriksaan. Beberapa pemeriksaan diantaranya dilakukan segera setelah lahir, dan yang lainnya ditunda sampai sesaat sebelum pulang dari klinik bersalin ataupun rumah sakit.
Pemeriksaan bayi baru lahir yang harus di teliti adalah bagian-bagian tubuh berikut:
Kepala
Kepala bayi mungkin tampak tidak seimbang dan berbentuk lonjong seperti buah melon akibat tekanan dijalan lahir. Besar kepala tampak tidak proporsional dengan tubuhnya. Leher pendek dan berlipat-lipat. Membran liat menutupi dua titik bukan kepala yang disebut Fontanel, yakni tulang tengkorak yang belum menyatu. Fontanel anterior, merupakan fontanel yang lebih besar diatas agak kedepan, menutup setelah usia 18-24 bulan. Sedangkan fontanel posterior, terletak lebih kebelakang, menutup pada usia 6 bulan.
Seberapa lebat rambut bayi baru lahir sulit untuk diperkirakan. Beberapa bayi tidak memiliki rambut atau hanya sejumput rambut yang akan rontok dan tumbuh kembali setelah 6 minggu. Sedangkan bayi yang lain mungkin akan lahir dengan lebat dan tidak mungkin tidak mudah rontok.
Wajah
Mata bayi baru lahir mungkin tampak merah dan bengkak akibat tekanan pada saat lahir dan akibat obat tetes atau salep mata yang digunakan. Bayi berkulit terang biasanya memiliki mata biru keabu-abuan, dan bayi berkulit gelap biasanya memiliki mata berwarna cokelat. Warna permanen belum terbentuk sampai usia sekitar 6 bulan. Air mata sudah ada sejak lahir, tetapi tidak akan keluar sampai usia 6 minggu atau lebih.
Hidung bayi baru lahir, yang seluruhnya tersusun dari jaringan kartilago, tampak datar dan lebar. Pipi biasanya berlemak dan wajah kadang-kadang tampak tanpa bentuk dagu yang jelas.
Kulit
Kulit bayi baru lahir keriput dan longgar, dan mungkin mulai tampak kering dan mengelupas setelah beberapa hari. Tubuh bayi baru lahir mungkin dilapisi verniks kaseosa, lapisan putih dan berminyak yang berfungsi mempermudah gerakan bayi saat dijalan lahir. Tubuh bayi juga memiliki lanugo, rambut halus dibahu, punggung, dan pipi. Lanugo akan menghilang dalam beberapa hari.
Badan
Perut bayi baru lahir lebar, dengan pinggul kecil dan badan melengkung kedepan. Punting tali pusat masih ada yang merupakan potongan tali pusat. Puntung tali pusat akan mongering dan terlepas sendiri, kebanyakan dalam 10-14 hari.
Payudara dan genital bayi baru lahir mungkin tampak membengkak baik laki-laki maupun perempuan. Hal ini disebabkan adanya hormone ibu dan bayi lahir mungkin mengeluarkan sedikit darah dari vagina. Umumnya pembengkakan ini akan menghilang dalam 3-5 hari. Urine dan feses pertama biasanya akan keluar dalam 24 jam pertama.
Lengan
Lengan bayi baru lahir dalam posisi fleksi atau menekuk. Tangan biasanya teraba dingin dan melegkung hingga pergelangan tangan, mungkin tampak kebiruan karena sistem sirkulasi yang belum sempurna. Pergelangan tangan tampak gemuk dan berlipat-lipat, sedangkan kuku jari tampak panjang dan tajam.
Kaki
Lutut bayi baru lahir menekuk dan kaki melengkung. Seperti ditangan, sistem sirkulasi bayi yang belum sempurna menyebabkan kaki tampak kebiruan. Kaki pada bayi baru lahir mungkin terdapat bercak-bercak dan tampak datar karena bantalan lemak ditelapak kaki.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال