Masalah kesejahteraan sosial adalah sebuah
masalah yang sangat komplek. Menurut Fadhil Nurdin (1990), timbulnya
masalah-masalah yang berkaitan dengan kesejahteraan sosial disebabkan oleh 5
hambatan.
Masalah kesejahteraan sosial menurut Nurdin
adalah sebagai berikut:
Ketergantungan Ekonomi
Ketergantungan ekonomi merupakan hambatan
utama yang menyebabkan adanya berbagai masalah. Hal ini dapat dilihat pada
kesulitan yang dialami individu, kelompok dan masyarakat. Sebab dari
Ketergantungan ekonomi sebagian besar disebabkan kurangnya pendapatan sehingga
tidak dapat memenuhi standar kehidupan minimal dalam kehidupannya, atau
ketidakmampuan mengelola pendapatan mereka yang seharusnya dapat mencukupi.
Dari hambatan tersebut dapat menimbulkan berbagai masalah social antara lain
kemiskinan;
Ketidakmampuan
Menyesuaikan Diri. Ketidakmampuan menyesuaikan
diri ini timbul dari masalah kemiskinan dan emosional, yaitu ketidakmampuan
menyesuaikan diri. Hal ini merupakan jenis hambatan yang dikenal dengan istilah
“hambatan sosial psikologis”. Masalah yang apat timbul dari permasalahan ini
antara lain: seseorang mengalami perubahan, baik sikap maupun perilakunya dalam
berinteraksi dengan orang lain dan tidak dapat menyesuaikan diri dengan
norma-norma yang berlaku di lingkungan tertentu. Masalah-masalah penyesuaian
diri dapagt menimbulkan berbagai bentuk masalah seperti kenakalan remaja,
pelacuran dan lain sebagainya;
Kesehatan Yang Buruk
Kesehatan yang buruk dapat disebabkan
beberapa factor: lingkungan yang buruk atau kotor, adanya berbagai penyakit dan
ketidakmengertian anggota masyarakat itu sendiri. Ketiga factor tersebut
berkaitan pula dengan kemiskinan dan kurangnya pendidikan. Persoalan-persoalan
yang bersumber dari berbagai factor diatas dapat menimbulkan berbagai masalah
yang berhubungan dengan penyakit-penyakit menular, kekurangan gizi, yang
akhirnya menuju kematian;
Rekreasi dan Pengisian Waktu
Senggang
Rekreasi dan pengisian waktu senggang
merupakan kebutuhan yang fundamental bagi kehidupan seseorang serta memiliki
fungsi-fungsi lain untuk memberikan keseimbangan dalam kehidupan seseorang,
pembebasan dari suasana rutin yang terus menerus, penyegaran dari beban pikiran
dan tanggung jawab yang berat, atau perasaan jenuh selama bejerja di kantor.
Perlunya memperhatikan rekreasi dan pengisian waktu luang yang positif setiap
ada waktu luang yang digunakan dengan baik sifatnya cenderung digunakan secara
negative. Pada akhirnya dapat menimbulkan berbagai macam masalah seperti
kenakalan remaja, perkelahian, penyalahgunaan narkoba, pembunuhan, pencurian
dan perampokan.
Kondisi Sosial
Penyediaan dan Pengelolaan Pelayanan Sosial
yang Kurang atau Tidak Baik. Kondisi sosial, penyediaan dan pengelolaan
pelayanan sosial yang kurang atau tidak baik misalnya keadaan lingkungan
pergaulan yang buruk sehingga dapat dengan kuat mempengaruhi kepribadian
individu. Demikian pula halnya dengan penyediaan dan pengelolaan pelayanan
sosial yang kurang atau tidak baik, akan mengakibatkan hasil pelayanan yang
kurang memadai terhadap para pengguna pelayanan tersebut. Misalnya, kurangnya
kualitas pelayanan rumah sakit, kurangnya sarana pendidikan yang memadai dan
sebagainya. Masalah-masalah dapat ditimbulkan oleh kondisi social, pelayanan
yang kurang atau tidak baik dapat menjangkau penerima pelayanan.
Paling tidak, kelima jenis hambatan diatas
(selain banyak lagi masalah sosial lainnya yang belum teridentifikasi)
merupakan dasar atau sumber timbulnya masalah-masalah kesejahteraan sosial
masyarakat yang mau tidak mau harus diatasi, tidak hanya oleh masing-masing
individu, melainkan oleh pemerintah daerah.
Tags
Psikologi Sosial
Jika ingn mewujudkan Indonesia yang sejahtera setidaknya kelima masalah diatas harus dapat diatasi..
BalasHapusnice info