Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Perilaku Seksual

Banyak faktor-faktor yang mempengaruhi perilaku seksual. Perilaku seksual di pengaruhi oleh rangsangan seksual, baik rangangan dari dalam maupun dari luar. Pengaruh dari luar seperti gaya hidup, budaya, pengaruh sosial dan lain-lain.
Menurut Sarlito yang mempengaruhi masalah perilaku seksualitas dipengaruhi oleh faktor-faktor berikut:
Meningkatnya Seksualitas
Usia kematangan seksual bagi remaja putri pada saat usia haid pertama 13 tahun. Peningkatan hasrat seksual ini membutuhkan penyaluran dalam bentuk tingkah laku seksual tertentu, semakin tinggi dorongan seksual maka tingkat perilaku seksualnya juga semakin tinggi.
Penundaan Usia Perkawinan
Adanya undang-undang perkawinan yang menetapkan batas usia menikah sedikitnya 17 tahun untuk wanita dan 20 tahun untuk pria. Norma sosial makin lama makin menuntut persyaratan yang makin tinggi untuk perkawinan, pendidikan, pekerjaan, persiapan mental. Norma agama yang melarang untuk melakukan hubungan seksual sebelum menikah.
Adanya Penyebaran Informasi dan Rangsangan Seksual Melalui Media
Dengan teknologi yang canggih memudahkan untuk mengakses media yang merangsang seksualitas remaja.
Komunikasi Keluarga
Adanya komunikasi yang baik dalam keluarga dapat menekan perilaku seksual yang berbahaya.
Pergaulan yang Makin Bebas
Membuat perilaku seksual yang berbahaya semakin meningkat.
Ketaatan Beragama
Landasan agama yang kuat berpengaruh terhadap bentuk perilaku seksual remaja.
Faktor-faktor yang mempengaruhi perilaku seksual menurut Monks dan Knoers (1987: 273) yaitu:
Usia
Usia seseorang mempengaruhi bentuk perilaku seksual seseorang. Pada masa remaja seksualitas dimulai dengan perubahan tubuh, yang menimbulkan tujuan baru dari dorongan seks, yaitu reproduksi. Tahap inilah yang disebut fase genital.
Jenis Kelamin
Laki-laki dan perempuan mempunyai pandangan tentang bentuk dan perilaku seksual yang berbeda. Pria lebih permisif terhadap perilaku seksual dibandingkan wanita, mereka beranggapan bahwa seksualitas merupakan cara bersenggama, cara pacaran, dan cara mencari hati lawan jenis. Sedangkan wanita lebih malu-malu dan cenderung tidak tahu.

1 Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال