Allah menciptakan kehidupan dan jagat raya dengan keseimbangan dan perhitungan yang matang. Untuk menjaga keseimbangan kehidupan, Allah menciptakan sesuatu serba berpasangan; laki-laki dengan perempuan, utara dengan selatan, timur dengan barat, baik dengan buruk, amal dengan dosa, jujur dengan khianat dan lain-lain.
Sesuatu yang serba berpasangan inilah, manusia diberi kebebasan untuk memilih salah satu diantaranya sebagai peran. Tetapi terkadang ada peran yang sudah ditentukan sebelumnya sejak dalam kandungan, seperti jenis kelamin, rezeki, umur dan dengan siapa kita akan berjodoh.
Selain peran yang sudah ditentukan diatas, manusia bebas memilih, mau menjadi orang jahat atau baik, mau jujur atau tidak, dan kemauan bebas yang lainnya. Tentunya, semua pilihan itu mempunyai konsekuensi tersendiri. Manusia harus bertanggungjawab dengan pilihannya tersebut.
Untuk memilih peran-peran tersebut, tidak serta merta merupakan kemauan pribadi, tetapi biasanya karena pengalaman, pengaruh, hasutan, bujukan makhluk lain. Terkadang, bujukan dan pengaruh makhluk lain itu terkadang benar dan terkadang menyesatkan, tergantung motif mereka mempengaruhi dan menghasut orang lain.
Tetapi disini saya akan memberitahukan kepada sobat dua jenis makhluk yang haram untuk dipercaya. Kedua makhluk ini, jika ajakannya diikuti akan membuat malapeta. Jika pertakataannya dipercaya, kita akan tertipu.
Waspada dengan Iblis
Semua orang tahu bahwa makhluk ini memang tidak patut dipercaya, dan tidak patut dijadikan teman. Dia akan menyesatkan dalam arti yang sebenarnya dunia akhirat. Motifnya jelas, menyesatkan untuk mendapatkan kawan. Jadi, jangan coba-coba percaya pada iblis apalagi berkawan dengannya, kalau gak mau disebut sebagai pengikutnya (syetan).
Mendengar namanya saja sudah ngeri, apalagi bersahabat. Tetapi terkadang Iblis memberikan bujuk rayu yang sangat indah untuk mendapatkan simpati. Menghias sesuatu yang haram menjadi indah dipandang, memberikan janji dan angan-angan yang panjang. Ini adalah tipuan yang melenakan, tanpa sadar seseorang sudah berkawan dengannya.
Waspadalah kawan dengan makhluk yang satu ini…!!!
Waspada dengan Politisi
Ini adalah makhluk kedua yang tidak patut dipercaya. Apalagi politisi yang ada di Indonesia. Kalau mereka berjanji, jangan percaya janjinya, karena iu hanyalah omongan besar. Motif makhluk yang satu ini juga jelas, sejelas iblis memberikan janji, tapi takkan pernah ditepati. Kalaupun ditepati, itu karena mengharapkan sesuatu yang lebih besar lagi.
Kemunculan makhluk ini bisa diprediksi dan kasa mata. Dia akan berkeliaran pada saat akan ada pemilu. Dia akan berjalan-jalan ditempat-tempat kumuh, pasar dan tempat-tempat pemukiman padat penduduk menebar janji-janji palsu. Jika iblis menghias sesuatu yang haram menjadi indah, makhluk yang satu ini memiliki keahlian lain, “janjinya memukau”, membuat orang yang dahaga di siang hari diberi air es. Tapi, ingatlah kawan, itu hanyalah tipuan. Mereka akan menganggap kita kawan, selagi akan ada pemilu, sehabis itu kita akan dicampakkan.
Waspadalah kawan dengan makhluk jenis kedua ini. Kenali ciri-cirinya (mulutnya besar), dan prediksi kedatangannya (pada saat akan ada pemilu)….!!!